Sejak 2023-2024, 15 Geuchik sudah Dilantik Camat, Cempala Kuneng Terakhir

Halim El Bambi
By -
0

 




MYHELB MEMBACA ZAMAN | Sudah sejak penghujung 2023 sampai 7 Maret 2024, Camat Peukan Baro, Kabupaten Pidie, Aceh Darussalam Bukhari SE, sudah melantik sebanyak 15 geuchik (Kepala Desa, Bahasa Aceh, Red).

Tadi pagi, katanya, pihaknya sudah sukses melantik Anwar (37) yang merupakan geuchik terakhir yang dilantik pihaknya diruang camat, Lampoih Saka, Jumat (7/3). 

Pelantikan Anwar, yang merupakan Geuchik terpilih baru Gampong Cempala Kuneng, Kemukiman Guci Rumpong, itu kata Bukhari, dikatakan yang terakhir pihaknya lantik jelang Ramadhan 1445 Hijriah. 

"Ya benar, pelantikan saudara Anwar menutup agenda pelantikan geuchik yang masuk dalam catatan kecamatan. Jadi total semua geuchik yang sudah kami lantik berjumlah 15 geuchik. Semua dilantik karena kepemimpinan sebelumnya sudah habis masa jabat dan mereka dilantik itu karena sudah dipilih oleh warganya secara demokratis dan tanpa adanya riak-riak yang berarti. Alhamdulillah semuanya berjalan dinamis." ungkap Bukhari.  

Bukhari selanjutnya memberikan brainstroming kepada Geuchik terpilih Cempala Kuneng maupun Geuchik baru lainya yang baru dilantik beberapa hari sebelumnya, agar segera menyusun kabinet dan menyelesaikan segala laporan sesuai kaedah yang berlaku.

"Meski sudah dilantik, PR belum selesai. Kabinet atau aparatur, tim kerja geuchik harus segera dipilih dan dibentuk dan segala laporan sudah harus dikerjakan untuk berjalannya roda  pemerintahan gampong." saran Pak Camat dengan nada serius.

Di momen yang sama, Bukhari, selaku Camat juga mengingatkan agar esok (Jumat), semua Forkopimcam Peukan Baro, termasuk Geuchik agar menggelar gotong royong menyambut Ramadhan 1445 H. 

Pihaknya pun sudah menerbitkan amaran dalam bentuk surat resmi yang diteruskan ke semua aparatur gampong se Kecamatan Peukan Baro. 

Hal itu juga dibenarkan Danramil 06, Muhammad, Kapolsek cq Amir, menghimbau warga agar selalu menjaga stabilitas Kamtibmas dilingkungan masing-masing gampong, terlebih lagi jelang bulan suci Ramadhan 1445 H yang sebentar lagi ditunaikan.

Ketua KUA Tgk Armia menghimbau masyarakat agar menjaga kekompakan dan meningkatkan ragam kegiatan syiar Islam. | HELB 

   








Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)