@myhelbTV Youtube | Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Pidie, Muhammad Thaifuri SPd MPd menyebut guru adalah 'agen perubahan bangsa dan negara'. Hal itu disampaikan mantan guru MAN tersebut kepada Halim EL Bambi dari Youtube @myhelbTV Membaca Zaman, sesaat pihaknya menggelar peringatan Hari Guru Nasional 25 November 2024 di Kampus MAN 1 Pidie, Kompleks Pelajar Tijue, Sigl.
Menurut Thaifuri yang sukses menghadirkan perubahan dalam tubuh MAN 1 Pidie sejak menjabat Januari 2024, guru bertugas mendidik para murid agar memiliki kecerdasan, keterampilan, dan karakter sebagaimana harapan Rasulullah SAW dalam tiap dakwahnya menyebarkan agama tauhid. Sehingga, lanjutnya, guru mampu 'mengcreate' kualitas sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas dan mampu bersaing bukan hanya nasional, bangkan internasional.
Pihaknya, kata Thaifuri, selain meningkankan kualitas, mutu lulusan MAN, ia juga terus berusaha meningkatkan kualitas dan kompetensi para guru dalam menguasai ilmu pengetahuan, baik agama maupun iptek.
"Dalam rangka memperkuat sistem pendidikan, kualitas lulusan, kita terus menggenjot jam belajar dengan meningkatkan jam belajar ekstrakulikuler." terangnya. Bahkan, siswa-siswinya saat ini banyak ia ikutkan dalam berbagai kompetisi atau lomba sains baik tingkat kabupaten, provinsi maupun nasional.
Dalam kaitan hari guru, selaku Kepala Madrasah, Thaifuri menyebut hari guru adalah sebagai pengingat bagi seluruh masyarakat Indonesia tentang pentingnya peran guru dalam menciptakan pendidikan yang berkualitas dan relevan dengan perkembangan zaman.
"Guru bukan hanya sekadar pengajar, tetapi juga seorang pembimbing dan pendorong perubahan. Dedikasi mereka dalam mencetak generasi muda yang cerdas, berkarakter, dan berakhlak mulia patut mendapatkan apresiasi yang tinggi." terangnya. Thaifuri tak lupa mengingatkan agar pada Hari Guru, masyarakat diajak untuk mengenang betapa besar kontribusi yang telah diberikan oleh guru dalam membangun bangsa melalui pendidikan.
"Di tengah tantangan global dan perkembangan teknologi, guru-guru di Indonesia diharapkan tidak hanya mampu mengajarkan ilmu pengetahuan, tetapi juga menjadi agen perubahan peradaban bangsa dan negara yang dapat mengadaptasi metode pengajaran dan pembelajaran yang inovatif. Mereka harus menjadi pemimpin dalam mengintegrasikan teknologi dalam kelas, sekaligus memberikan pendidikan yang menanamkan nilai-nilai luhur bangsa." tutup Kepala Madrasah yang termuda di Aceh. | Halim El Bambi | @myhelbTV Membaca Zaman | https://www.youtube.com/@myhelbTV/shorts